Macam-macam Sepatu Olahraga dan Kegunaannya

Memilih sepatu yang cocok untuk setiap aktivitas olahraga dapat membingungkan. Apalagi dengan semakin berkembangnya teknologi dalam pembuatan sepatu olahraga. Yuk, intip artikelnya untuk mengetahui lebih lanjut tipe sepatu apa yang cocok digunakan untuk olahraga yang akan kita lakukan.

RUNNING

Untuk yang suka lari, khususnya lari outdoor, akan lebih cocok menggunakan sepatu dengan sol yang tebal. Sol tebal dibuat dengan tujuan untuk mengabsorbsi atau meredam tekanan saat melangkah dan memudahkan kita untuk berjalan di atas aspal. Sepatu running dirancang untuk gerakan satu arah, sehingga tidak diperlukan grip di sebelah luar dan dalam sepatu, karena gerakan saat berlari hanya satu, yaitu ke arah depan. Sepatu yang bagus dapat membantu mencegah terjadinya cedera dan mengurangi risiko fraktur, tendonitis atau cedera lainnya.

[CROSS/FREE] TRAINING

Sepatu training memiliki bermacam-macam desain, material/bahan yang digunakan, serta berat yang berbeda pula. Perbedaan ini telah dikembangkan untuk melindungi area kaki yang paling rawan saat kita melakukan sebuah aktivitas atau latihan tertentu. Sepatu ini memiliki karakteristik yang mirip dengan sepatu running namun lebih fleksibel dengan jangkauan gerak yang lebih luas. Sepatu training yang baik harus memiliki kelenturan pada bagian depan sepatu seperti sepatu running dan juga “pemegang” (grip) pada kedua sisi sepatu yang cukup untuk melakukan gerakan aerobik dan aktivitas semacamnya.

Sepatu training ini dibuat agar kita dapat melompat, berputar dan berlari ke segala arah dengan aman.

LIFESTYLE

Berbeda dengan sepatu khusus running dan training, sepatu casual – atau yang biasa disebut lifestyle – biasanya tidak menggunakan teknologi khusus pada bagian solnya seperti pada running shoes, training shoes, atau jenis sepatu olahraga lainnya. Maka, bagian sol sepatu jenis ini biasanya terasa lebih keras dan kaku, sehingga bisa digunakan sesuai keperluan performance tertentu, contoh performance dengan style yg lebih spesifik, contohnya; jika memerlukan look/tampilan yang sporty, bisa menggunakan Adidas Superstar Classic.

REKOMENDASI

Untuk kelas fitness terutama di NAMARINA, sepatu yang cocok dipakai adalah sepatu jenis training, karena spesifikasi dari sepatu dan gerakan-gerakan dinamis yang dilakukan saat mengikuti kelas fitness. Namun jika sulit untuk mendapatkan sepatu jenis training, sepatu jenis running juga masih bisa digunakan, namun dengan risiko karena grip pada kanan dan kiri sepatu yang kurang memadai.

Untuk kelas Jazz Hip Hop di NAMARINA, seperti halnya di kelas fitness, ada banyak perpindahan arah, lompatan dan gerakan dinamik lainnya, maka sepatu yang cocok adalah jenis sepatu training. Namun jika suatu tarian memerlukan spesifikasi khusus, sepatu lifestyle masih bisa digunakan sesuai kebutuhan khusus dari tarian yang ada.

Setelah membaca artikel di atas, apakah kalian sudah tahu jenis sepatu yang cocok untuk dipakai saat berolahraga? Semoga setelah membaca artikel ini dan sudah memakai sepatu yang sesuai, kamu dapat mencegah terjadinya risiko cedera.

Kirana Putri Sudarsono
Narasumber: Annisa Anselma Rusdianto